Hai..hai...SELAMAT DATANG di dapur saya...silahkan masuk...!! :)

Dari duluuu saya seneng mengumpulkan resep2 baik dari tabliod dan majalah, hingga saya buat menjadi beberapa odner kliping yang terdiri dari ratusan resep baik masakan dan perkuehan...agar saya bisa sharing, saya buatkan blog ini, Blog ini berisi referensi resep2 yang bisa anda coba dirumah...Insya Allah resep2nya sudah teruji dan sudah dipraktekan...

yuk! kita ke dapur...
salam, nenis.

Minggu, 29 November 2009

Tips membuat kertas lapis pada loyang


Dear men temen,ini saya postingin cara mengukur dasar loyang untuk dilapisi kertas roti
berlaku untuk semua model loyang yg dasarnya rata
Jangan menjiplak loyang dengan pulpen apalagi spidol, karena tintanya takut tekontaminasi dengan adonan kuenya
Caranya :
1. Balikan loyang, menjadi bagian bawah ada diatas
2. Simpan kertas roti diatasnya, lalu sisir sisi2nya dengan pisau hingga si kertas teriris....
3. Lipas kertas menjadi 2, lipat lagi, lipat lagi, hingga membentuk jari2....meruncing seperti gambar
4. Ukurkan kertas yg sudah dilipat, mulai dari sisinya sampai lobang loyangnya
5. tandai sikertas lipat, lalu gunting bagian yg runcingnya, nanti akan menyerupai bentuk donat
6. Oleasi dasar loyang dengan mentega, lalu tutup dengan kertas roti tadi, rapihkan..
ok met mencoba yah...

Tidak ada komentar: